19.9.11

Promosi adalah sebuah Ujian

Bismillahirrohmanirrohim

“Bagaimana hasilnya Nak Mas….? Tanya Ki Bijak kepada Maula yang beberapa hari lalu menceritakan bahwa ia sedang menunggu pemberitahuan evaluasi karyawan dari kantornya.

“Alhamdulillah Ki…, ana mendapat promosi……, terima kasih atas doanya ya ki…..” Kata Maula.

“Alhamdulillahirabil’alamiin…., syukurlah Nak Mas…., dan bukan kepada Aki Nak Mas harus berterima kasih, tapi pada Allah….., karena Allah-lah yang menentukan naik atau tidaknya seseorang, bukan Aki, bukan manager, bukan pula direktur tempat Nak Mas bekerja, tapi semata-mata Allah hendak menguji Nak Mas dengan amanah yang lebih besar…..” Kata Ki Bijak.

18.2.11

Tak Ada Yang Abadi

“Ki…sudah hampir dua pekan ini, berita mengenai pergolakan yang terjadi dinegara-negara arab masih terus berlangsung, bahkan eskalasinya cenderung meningkat, terutama di Mesir, sudah puluhan orang yang menjadi korban dari pergolakan yang terjadi disana…” kata Maula dengan nada prihatin.

Ki Bijak menghela nafas panjang mendengar penuturan Maula, ia pun demikian prihatin mendengar dan melihat kejadian demi kejadian yang menimpa Negara-negara islam sekarang ini; Tunisia, Negara yang selama ini adem ayem, tiba-tiba bergolak sejak tanggal 14 Januari 2011, dan menelan sedikitnya 78 orang meninggal, dan ditandai dengan tumbangnya kepemimpinan Presiden Ben Ali yang sudah berkuasa lebih kurang selama 23 tahun, disusul seminggu kemudian, tepatnya tanggal 25 Januari 2011, ribuan rakyat  Mesir turun kejalan, berdemontrasi untuk menurunkan presiden Husni Mubarak yang telah berkuasa selama 30 tahun lebih, menyusul kemudian Lebanon dan Yaman, yang juga ikut-ikutan bergolak…

26.1.11

Dunia Melulu.....

sbr gbr : taufiqsuryo.wordpress.com

Waktu adalah kehidupan Nak Mas……” Jawab Ki Bijak ketika berbincang mengenai urgensi waktu bagi seorang muslim.

“Waktu adalah kehidupan Ki…..?” Tanya Maula.

“Benar Nak Mas, waktu adalah kehidupan, dalam ungkapan bahasa arab, dikenal dengan ungkapan Al-Waqtu Huwa al-Hayâh, hal ini mengantar kita pada sebuah pemikiran bahwa barang siapa yang menyia-nyiakan waktunya, membiarkan waktunya berlalu begitu saja, itu sama artinya orang tersebut telah menyia-nyiakan masa kehidupannya……” Kata Ki Bijak menjelaskan 

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...